nyeri leherCervical syndrome adalah sindrome atau keadaan yang ditimbulkan oleh adanya iritasi atau kompresi pada radikssyaraf cervical yang yang ditandai dengan adanya rasa nyeri pada leher (tengkuk) yang dijalarkan ke bahu dan lengan sesuai dengan radiks yang terkena. Rasa nyeri yang dijalarkan ini disebut nyeri radikuler, artinya bahwa rasa nyeri tersebut berpangkal pada tempat perangsangan dan menjalar ke daerah persyarafan radiks yang terkena, dimana daerah ini sesuai dengan kawasan dermatom. Manifestasi nyeri tengkuk dapat berlokasi di daerah tengkuk sendiri atau menyebar ke tempat lain, daerah sebaran yang terbanyak adalah anggota gerak atas dan kepala.

PENYEBAB CERVICAL SYNDROME

Terdapat dua penyebab timbulnya cervical syndrome yaitu :

1. Foramen intervertebralis menyempit

 

  • Terbentuknya osteofit atau eksostosis yang masuk ke dalam foramen interveterbralis sehingga dapat menekan radiks.
  • Adanya penipisan dari diskus intervertebralis sehingga keadaan ini akan mendekatkan jarak kedua pedikel yang membentuk foramen intervertebralis. Namun demikian adanya penyempitan foramen intervertebralis harus disesuaikan dengan gejala dan tanda yang dikeluhkan penderita dan ditemukan dalam pemeriksaan.

 

2. Foramen intervetrebalis tetap utuh

 

  • Peradangan dari syarafnya sendiri misal radikulitis

 

  • Dorongan dari tumor, abses atau pendarahan oleh karena trauma tumor
  • Radiks mengalami tarikan, misalnya pada trauma whiplast (pecut) yaitu trauma oleh karena anggukan kepala yang intensif yang didahului oleh tengadahan kepala, dimana radiks dorsalis C5, C6, dan C7 teregangdan mengalami reksis.
  • HNP cervikalis yang paling sering terdapat diantara C5 dan C6 serta antara C6 dan C7 sehingga menekan radiks C6 dan radiks C7.

syaraf cervikal

GEJALA DAN TANDA

Syaraf cervikal yang berperan pada persyarafan bahu, lengan sampai jari-jari adalah syaraf cervikal yang berasal dari segmen-segmen medula spinalis C5, C6, C7 dan C8. Berdasarkan keterangan di atas, radiks-radiks dari segmen inilah yang memegang peranan timbulkan cervical syndrome.

Gejala dan tanda dari gangguan masing-masing radiks spinalis seperti terlihat pada skema di bawah ini.

Radiks Nyeri dijalarkan dari leher ke Kelemahanotot-otot Gangguan sensibilitas Refleks tendon
C5 Bahu bagian bawah dan lengan atas bagian lateral SupraspinatusDeltoideus

Infraspinatus

Biseps

Permukaan ventral lengan atas dan bawah Refleks biseps tidak terganggu/menurun
C6 Bagian lateral (radial) lengan bawah BisepsBrakhiradialis Permukaan ibu jari da tepi radial dari lengan Refleks biseps menurun/menghilang
C7 Bagian dorsal lengan bawah Triseps Permukaan jari telunjuk, jari tengah dan dorsum manus Refleks triseps menurun/menghilang
C8 Bagian medial lengan bawah Otot-otot tangan interosei Jari kelingking dan jari manis Refleks biseps dan triseps tidak terganggu

 

DIAGNOSA KLINIS

Untuk menegakkan diagnosis cervical syndrome dapat dilakukan berdasarkan gejala dan tanda seperti atas. Meskipun demikian pemeriksaan sebaiknya harus dilakukan secara teliti. Untuk mengetahui adanya rasa nyeri tengkuk yang bersifat radikuler dapat dilakukan tes-tes seperti berikut ini :

1. Tes kompres Lhermite

Yaitu penderita disuruh duduk kemudian dilakukan kompresi pada kepalanya dalam berbagai posisi (miring kanan, kiri, tengadah, menunduk). Hasil tes ini dinyatakan positif bila pada penekanan dirasakan adanya rasa nyeri yang dijalarkan.

2. Tes Valsava

Yaitu penderita disuruh mengejan dengan epiglotis tertutup. Hasil tes positif bila timbul rasa nyeri yang dijalarkan

3. Tes Naffziger

Yaitu kedua vena jugularis ditekan kemudian penderita disuruh mengejan. Hasil tes positif bila timbul rasa nyeri yang dijalarkan.

 

TERAPI

Berhubung cervical sindrome hanya merupakan kumpulan gejala maka terapinya akan bergantung pada etiologi yang didapat pada pemeriksaan. Sebagai contoh :

1. Bila penyebabnya adalah akibat dari trauma whiplast, maka dengan istirahat akan menjadi baik kembali.
2. Bila oleh karena spondilitis, maka dapat dilakukan rehabilitasi medik.

Program rehabilitasi medik antara lain fisioterapi dan pemasangan alat bantu seperti cervical collar.
alat bantu leher
3. Bila disertai dengan tanda-tanda medula spinalis ikut terganggu dan pemeriksaan mielografi didapatkan adanya tumor, maka dapat dilakukan operasi.

 

Untuk pertanyaan lebih lanjut, silahkan menghubungi kontak konsultasi kami. Gratis.

23 Replies to “CERVICAL SYNDROM / Nyeri Leher”

  1. Sy mengalami sakit yg sejenis. Dg hasil rontgen spondyloarthrosis C 5-6 dg penyempitan foramen inter vet cervical 5-6 Dx. Rasanya nyeri sekali di leher tangan nggung juga lebih2 di kepala. Sy sdh menjlani terapi fosioterapi tetapi tdk ada perkembangan. Mohon saran sy hrs mengambil langkah bagaimana?
    Terimakasih

    1. ada tidak anda melakukan latihan untuk latihan ini… seitap pasien akan mengeluh dengna sakit dan bilang selalu tidak ada perubahan dan tidak ada perkembangan. dengna ucapan itulah yang membaut anda susah untuk sembuh, dengna anda yakin mungkin bisa sembuh dengan usaha dan berdoa.. dan bila kalau untuk kembali semula mungkin tidak tapi palingan pengurangna nyerinya dan menambah gerak sendi nya.. terima kasih

  2. saya salah satu karyawan swasta dan saya mau konsultasi saya memang sudah lama tidak olah raga dan akhirnya saya lakukan olah raga ringan beberapa hari dan pada saat saya olah raga terakhir tiba leher saya sakit dan menengok kesebelah kiri agah sakit dan saya berpikir mungkin karena tidur salah bantal atau mungkin masuk angin dan lalu saya mencoba badan dan leher saya di kerok beberapa kali dan juga telah dilakukan beberapa kali diurut dan juga telah melalui pengobatan alternatif urut tidak ada kesembuhan dan rasa yang saya rasakan adalah yeri di punggung sebelah kiri dan kadang juga sampai ke lengan tangan sebelah kiri dan kayanya tangan agah lemas dan lalu saya mencoba periksa cek up asam urat, klestrol dan ronsen pungung bagian belakang dan ternyata semua menurut dokter UGD normal dan lalu saya langsung diarahkan ke dokter penyakit dalam dan ternyata setelah di periksa kata dokter saya penyakitnya adalah Rematik atau juga disebut penyakit Cervical Syndrom dan lalu dokter memberikan saya obat dan juga di suruh Terapi. dan pertayaan saya adalah : bagaimana caranya penyakit saya bisa sembuh apa solusinya dan juga dokter menyarankan saya olah aja nanti juga bisa sembuh dan mohon jawabannya pak….. Terima kasih sebelumnya>

  3. Setelah dilakukan MRI diketahui adanya sponyloarthrosis dengan osteoporotic dan straight cervical disertai schwanomma pada rtadix2 lateral kanan setinggi C3-C4 dengan impingement meduilas spinalis, jugas extrusi degenerasi diskus C%-6 dan C^-7denga peluasan dan impingement padsa duraui sac serta iritasi pada radix bilateral..
    Mohon bantuan dokter dengan penjelasan umum ..terima kasih dokter, Wass.

  4. Dear, Anak saya operasi tumor sekitar 2 bulan lalu di leher c1 c2 c3 c4 c5 dan dipasang pen platina pada lehernya tetapi kenapa leher anak saya selalu menunduk dan agak susah untuk tegak, kira2 ada tidak rehabilitasi medik untuk anak saya itu, karena ketika pen dipasang dileher untuk leher bawah tidak bisa terpasang murnya jadi hanya diikat oleh kawat kata dokter bedahnya karena tulang leher bawahnya rapuh. mohon infonya terima kasih

  5. saya divonis dr HNP CERVICAL lalu telah di oprasi di RS di Malang,tetapi rasa nyeri,sakit,rasa tebal,panas di tangan belum juga berkurang. Jika tidak minum obat saya tidak tahan.padahal sudah 8 bln lamanya dari oprasi. apa sarannya buat saya jika ada jalan selain oprasi,krn pasca oprasi luar biasa sakitnya trauma betul.

  6. Mohon saran dokter, dokter hasil MRI saya adalah hasilnya AP diameter is 3mm at c3/4 and 4 mm at c5/6. Report conclusion is cervical spondylosis with cord compression c2/3, c3/4, c4/5 and c5/6, narrowed right foramen at c4/5 and narrowed left foramen at c6/7 and c7/t1

  7. saya didiagnosis cervicogenic headache. apakah ini sama dengan cervical syndrom atau cedera leher, apa pengobatan nya utk penyakit ini, karena saya disarankan utk terapi ttp tidak terlalu terlihat hasilnya.

    terimakasih

  8. saya mau tanya,apa resiko yg disebabkan cervical sindrom dan berapa lama munculnya setelah positif cervical sindrom?apa penyebab utama servical sindrom ?cukupkah hanya olah raga utk kesembuhannya?trmksh……

  9. Kemaren saya abis terkena hnp cervical, jd gejalanya leher sakit n nyeri luar biasa.. N kadang klo abis plg kerja, kepala pusing luar biasa.. ( udah parno aja… Jgn2 saya kaya olga neh..!! )
    Trus periksalah saya ke spesialis saraf di RS sari asih ciputat. Trnyata dokternya mendiagnosa saya terkena hnp cervical yg parah, soalnya tangan kiri saya, kaku2
    kaya stroke gtu, n dokter menganjurkan \ memberi rujukan ke RS jantung diagram puri cinere, karena di situ alat lengkap trmasuk MRI,
    Tiba akhirnya tindakan medis, saya dibawah masuk ruangan n ada mesin yg aneh bgt.. ( dr situ udh ngedrop saya, jangan2.. ) tp untung dokternya baik n gaul… Dr situ saya pasrah udah..
    Setelah mereka mengeset mesin MRI itu, tibalah saatnya eksekusi.. ( knp sy bilang eksekusi, krn saya melihat jarum suntik ) prinsip saya lebih berani lihat hantu drpada jarum suntik..
    Awalnya disekitar leher sebelah kiri disuntik biusnya, ga sakit sih, kaya dicubit semut.. Trus dimasukin lgi jarum suntik yg lumayan gedean dikit, sakit sih, tp tekadku harus sembuh..!! N yg kurasain jarum suntik terasa ampe ketulang2.. Soalnya bunyi kress.. Dr situ sakit luar biasa.. Tiba ada cairan yg mwngalir di jarum itu, ternyata saya diinjeksi…
    Saya di injeksi 3 titik, leher atas, tengah n bawah…
    Setelah sejam, selesai sudah operasinya di atas mesin MRI…
    Ajaibnya nyeri pada leher n sakit kepala udah musnah ditelan bumi.. ( tinggal bengkak n nyeri bekas injeksi td )
    Dan sembuh total saya, ampe sekarang ga ada keluhan lg… Puji Tuhan.. Sekedar share pengalaman saya, jd sebelum terlambat, lebih baik anda periksa apabila anda mulai nyeri di leher.. Thx

  10. Saya seorang fisioterapist, penyakit cervikal syndrome ini tergolong penyakit yg rewel menurut saya,, setelah d terapi terasa nyaman, namun beberapa waktu kemudian muncul lagi hehe,, menurut sepengetahuan saya penyakit cs (servecal syndrome) bisa d sembuhkan dengan melakukan terapi yang rutin dan teratur. Thx.

  11. Dok aku mau tanya.. Apakah cervical syndrome itu berbeda dengan syaraf kejepit??
    Dan bagaimana penanganan penyembuhan yang baik untuk cervical syndrome? Ttmkasih

  12. Sore dok.ijin dok saya mau tanya.saya sering sekali sakit kepala dan kemarin saya periksakan hasil rongent di leher saya menunjukkan spondyloarthrosis c6 sinistra foramina neuralis c6-7 sinistra.solusinya bagaimana dok terimakasih

  13. Dok, sudah setahun lbh saya sering kesemutan di belikat Kiri.Semenjak memiliki anak.
    Biasanya Setelah kesemutan akan terasa pegal yg sangat sakit hingga menjalar KE leher, telinga dlm Dan sakit kepala.
    Sudah k dr. Spesialis saraf ktanya cervical syndrome.
    Dan skarang sy tdk bisa kecapean, Dan tdk kuat menggendong anak saya lama2. Krn sring kambuh. Kalau sudah kambuh berhari2 lama smbuhnya. Dan membuat sy JD emosian.
    Pdhl sy msh ingin bs menggendong anak sy Dan mengerjakan pkerjaan irt sprt biasa.
    Sy pernah D kasih natrium diklofenak tp maag saya lgsg kmbuh, saat tdr mlm terbangun krn sesak napas, Dan ngompol. Akhirnya sy hentikn mnum obt itu.
    Bagaimana jln kluarny ya dok, bisa dsembuhkan tdk?

  14. saya seorang mahasiswi usia 21thn, karena pengalaman bekerja berat diluar negeri saya difonis spindilosis cervicalis, Anterilistesis grade 1 korpus V.C 4-5 disertai peyempitan ringan diskus dan foramen intervertebralis bilateral pada level tersebut. apakah bisa sembuh total dok ?saya hampir putus asa. mohon penjelasannya..thx

  15. Dok.. seminggu yg lalu saya kecelakaan ..dan kty saya sadar cuman sy lupa kejadiaanny … dan bagian paling sakit adalh leher dan tangan sy sempat di st scan head n rongent cervical tapi tidak adA masalah kty.. sy di pakekan neckcollar selama 3 hari krn memang leher saya sangat sakit n tidak dapat di gerakkn
    Sekarang sydah dapat di gerakkan tapi belum total ..itu akibat apa ya dok

    1. hai mb Ani, untuk mengetahui penyebab tentu harus dengan assesment langsung. bisa langsung ditanyakan ke pada dokter yang menangani, kenapa belum bisa digerakkan total. tentu dengan membawa semua dokumen hasil pemeriksaan sejak kecelakaan.

      terimakasih

  16. Dik saya mengalami sakit leher dari thn 2005 hingga skr hasil MRIKesan : -curve lurus vertebrata cervicallis -multiple ‘protuded disc’ pada invertebra c4-5 dan c5-6 disertai herniasi nuckleus pulposus ke arah posterior diffus yg menyebabkan penekanan saccus thecalis anterior dan radix spinallis bilateral mohon pencerahan nya dok dan apa bisa sembuh tanpa operasi ? Trmksh

  17. Saya Adi, umur 26 thn. Lesi Kompresi Randik C5-6 setelah ada pemerikasaan MRI dan EMG. Saya juga sudah melakukan fisoterapi. Namun, belakangan ini saya merasakan nyeri di bawah ketiak bagian kiri ketika ditekan. Kemudian dokter spesialis saraf, menyarankan untuk konsultasi ke dokter jantung. Sebelum saya konsultasi ke dokter jantung saya ingin tahu, apakah ada pengaruh hasil pemeriksaan itu terhadap nyeri yang saya rasakan? Terimakasih. Saya hanya memastikan saja, saya sudah dijelaskan dengan jelas dengan dokter saraf saya. Terimakasih.

Leave a Reply to Anonymous Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *